Los Blancos

Rabu, 25 Januari 2017

Persib Bandung Masuk Grup Neraka di Piala Presiden 2017

Persib Bandung Masuk Grup Neraka di Piala Presiden 2017


Sang Juara bertahan Persib Bandung Masuk Grup Neraka di Piala Presiden 2017 yang akan mulai bergulir pada 4 Februari mendatang. Persib satu grup dengan PSM Makassar, Persiba Balikpapan, dan Persela Lamongan.

Persib Bandung Masuk Grup Neraka di Piala Presiden 2017
Persib Bandung Masuk Grup Neraka di Piala Presiden 2017

Piala Presiden - Susunan Format turnamen pramusim Piala Presiden 2017 menggunakan sistem tuan rumah di setiap grup. Tahun ini, tim-tim peserta turnamen tersebut dibagi ke dalam lima grup.

Untuk masing-masing grup diisi empat kesebelasan. Juara grup dan tiga runner up terbaik akan lolos ke perempat final yang akan dibagi ke dalam dua grup. 

Juara dan runner-up pada masing-masing grup di perempat final akan lolos ke semifinal. Pada babak semifinal berlaku sistem gugur dengan pertandingan kandang dan tandang. Sedangkan, babak final hanya akan dilangsungkan sekali.

Lima kota yang ditunjuk sebagai tuan rumah pada masing-masing grup adalah Bandung, Bali, Malang, Madura, dan Sleman. 

Berikut Pembagian Grup Piala Presiden 2017:

Grup 1
1 PSS Sleman
2 Persipura Jayapura
3 Mitra Kukar
4 Persegres Gresik

Grup 2
1 Arema FC
2 Bhayangkara Fc
3 Persija Jakarta
4 PS TNI

Grup 3
1 Persib Bandung
2 PSM Makassar
3 Persiba Balikpapan
4 Persela Lamongan

Grup 4
1 Bali United
2 Sriwijaya FC
3 PBFC
4 Barito Putera

Grup 5
1 Madura United
2 Semen Padang
3 Perseru Serui
4 PSCS Cilacap.

0 komentar:

Posting Komentar